• SMAN 1 PEGANDON
  • Rintisan Sekolah Penggerak

Puisi Lingkungan Yang Bermakna

Kegiatan yang hanya 60 menit, menyisakan sebuah makna dalam bagi saya yang bertugas sebagai peliput. Disela-sela pendokumentasian gambar, ada dua puisi yang bermakna bagi saya pribadi. Kenapa demikian? Karena isi puisi tersebut penuh dengan makna yang luar biasa. Puisi yang pertama adalah puisi dengan judul Alamku karya Hani Nisa'usalma (XI IPS 1) dan puisi kedua dengan judul Lingkungan Sekolahku karya Dicky Andreansyah (XI IPS 1). Berikut kedua puisi tersebut, saya sertakan dalam tulisan ini.

ALAMKU
Karya : Hani Nisa'usalma (XI IPS 1)

Kau selalu memberi kesejukan bagi penduduk bumi
Kau selalu memberikan oksigen bagi manusia
Memberi sumber daya, energi, kekuatan,
perhiasan, dan segalanya yang kita butuhkan

Alamku yang indah
Tapi sayang kini kau telah dirusak oleh orang-orang
Serakah yang menggunakan sumber daya
sesuai kebutuhannya saja,

Mereka menebang pohon, memberikan polusi,memburu hewan, dan merusak ozon dengan zat-zat yang dulu tak pernah ada di bumi ini,
Sungguh perih rasanya hati ini
Apakah tak ada kesadaran sedikitpun di hati mereka?
Apakah tak ada rasa iba atas rusaknya alamku,
Sungguh miris hati ini.

 

Lingkungan Sekolahku
Karya : Dicky Andreansyah (XI IPS 1)

Disaat menjelang pagi
Kulihat pemandangan yang menawan
Dibawah langit yang membentang luas
Dan pepohonan yang hijau menghias

Pemandangan yang bersih langit yang cerah
Pepohonan yang rindang
Dan udara yang sejuk
Membuatku ingin melayang

Lingkungan sekolahku
Betapa senangnya aku di sekolah
Aku beruntuk bisa sekolah disini
Terimakasih sekolahku

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Pemanfaatan Emodul Dalam Pembelajaran
08/11/2019 15:52 WIB - Partono
Membuat Soal PAS menggunakan Ms. Word dan ExamView
04/11/2019 12:38 WIB - Administrator
Cara Instal Exam View 6.2 Untuk Ujian Online
04/11/2019 12:19 WIB - Nanang G.
Penyerahan Bibit Durian Bakti Sekolah Lewat Pramuka
27/10/2019 22:59 WIB - Administrator
Bening Menetes di Ujung Daun
15/10/2019 07:35 WIB - Administrator
Penilaian Tim Visitasi Adiwiyata di SMA 1 Pegandon
14/10/2019 20:56 WIB - Administrator
Hias Koridor Sekolah Bersama
11/10/2019 18:37 WIB - Administrator
Sarapan Bersama di Sekolah
11/10/2019 08:06 WIB - Administrator
937 Puisi Untuk Sekolah Tercinta
09/10/2019 07:55 WIB - Aries