Sambutan Kepala Sekolah
Bismillahirohmannirrohim
Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh
Alhamdulillahi robbil alamin kami panjatkan kehadlirat Allah SWT, bahwasannya dengan rahmat dan karunia-Nya lah akhirnya Website sekolah ini dengan alamat www.sma1pegandon.sch.id dapat kami perbaharui. Kami mengucapkan selamat datang di Website kami SMA Negeri 1 Pegandon yang saya tujukan untuk seluruh unsur pimpinan, guru, karyawan dan siswa serta khalayak umum guna dapat mengakses seluruh informasi tentang segala profil, aktifitas/kegiatan serta fasilitas sekolah kami.
Kami selaku pimpinan sekolah mengucapkan terima kasih kepada tim pembuat Website ini yang telah berusaha untuk dapat lebih memperkenalkan segala perihal yang dimiliki oleh sekolah. Dan tentunya Website sekolah kami masih terdapat banyak kekurangan, oleh karena itu kepada seluruh civitas akademika dan masyarakat umum dapat memberikan saran dan kritik yang membangun demi kemajuan Website ini lebih lanjut.
Saya berharap Website ini dapat dijadikan wahana interaksi yang positif baik antar civitas akademika maupun masyarakat pada umumnya sehingga dapat menjalin silaturahmi yang erat disegala unsur. Mari kita bekerja dan berkarya dengan mengharap ridho sang Kuasa dan keikhlasan yang tulus dijiwa demi anak bangsa.
Terima kasih semoga Allah ‘Azza Wa Jalla menyertai doa kita semua. Aamiin.
ttd
Nurhadi, S.Pd
NIP. 19760610 200701 1 012
Baca Juga
Mengenal Fito Sang Atlet Atletik SMANSAPEGA
Fito, begitu panggilan akrab teman dan guru memanggil sang Juara di sekolah. Salah satu siswa yang duduk di kelas XII IPS 3 yang mempunyai nama lengkap Muhammad Pratama Fito Al Fat
Sarapan Bersama di Sekolah
Ada yang berbeda di Jum'at 11 Oktober 2019 di SMA Negeri 1 Pegandon. Beberapa guru dan siswa menggelar tikar, di sepanjang koridor sekolah. Tak lama kemudian ada lagi yang datang dengan
Upacara Bendera HUT Ke-75 Republik Indonesia di SMANSAPEGA
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, upacara bendera dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indoesia tahun ini di selenggarakan secara virtual dan diikuti guru-guru
Rahasia Langit dan Ketetapan Allah
Dewasa ini, ilmu pengetahuan semakin berdiri kokoh dan masih terus dikembangkan penemuan-penemuan teknologi canggih, teori-teori luar biasa, seolah menjadi daya tarik bagi para ilmuan d
SMA 1 Pegandon Bersholawat
Jum'at, 18 Oktober 2019 berbeda dengan jum'at kemaren. Jum'at kemaren adalah makan dan menghias sekolah bersama-sama, tapi tanggal 18 ini diisi dengan mengadakan Sholawat di halaman sek